Uncategorized

Pria Aceh Utara Ditemukan Meninggal Tertimpa Pohon Saat Bekerja di Kebun

Avatar
×

Pria Aceh Utara Ditemukan Meninggal Tertimpa Pohon Saat Bekerja di Kebun

Sebarkan artikel ini
Pria Aceh Utara Ditemukan Meninggal Tertimpa Pohon Saat Bekerja di Kebun
Jenazah korban di rumah duka. đź“·: Dok. Polres Aceh Utara

ByKlik.com | Lhoksukon — Muhammad bin Daud (45), warga Dusun Tanoh Mirah, Gampong Leuhong, Kecamatan Tanah Luas, Kabupaten Aceh Utara, ditemukan meninggal dunia di sebuah kebun di Gampong Tumpok Aceh, kecamatan yang sama, pada Rabu (23/7/2025) malam.

Korban diduga meninggal dunia setelah tertimpa dahan pohon saat memotong pohon manggis menggunakan chainsaw (gergaji rantai).

Kapolres Aceh Utara AKBP Trie Aprianto, melalui Kapolsek Tanah Luas AKP Mahmud, menjelaskan bahwa berdasarkan informasi yang diperoleh, korban berangkat dari rumahnya sekitar pukul 10.00 WIB menuju kebun milik Firdaus. Tujuan korban adalah memotong pohon manggis yang rencananya akan dijadikan kayu.

Baca Juga  Bertemu Penasehat DWP, Ini Permintaan Marlina Muzakir untuk UMKM dan Produk Kreatif Aceh

“Hingga waktu Magrib, korban tidak kunjung pulang. Sekira pukul 19.30 WIB, istri korban, Rizatillah, bersama mertuanya Danial, dan abang ipar korban Hasanuddin, pergi mencari ke kebun tempat korban bekerja,” ungkap Kapolsek dalam keterangan, Kamis (24/7).

Setibanya di lokasi, pihak keluarga menemukan korban dalam keadaan tidak bernyawa, tertimpa dahan pohon langsat sepanjang enam meter yang mengimpit paha bagian atasnya. Di samping tubuh korban ditemukan chainsaw yang masih berada di bahu sebelah kirinya. Tubuh korban telah terbujur kaku dan menunjukkan tanda-tanda kematian.

“Danial segera meminta bantuan warga untuk mengevakuasi jenazah. Dahan pohon langsat yang menimpa korban kemudian diangkat, dan jasad korban dibawa pulang ke rumah duka yang berjarak sekitar satu kilometer dari lokasi kejadian. Jenazah ditandu oleh keluarga dan warga sekitar,” terang Kapolsek.

Baca Juga  Hasil Uji Balistik: Senpi Penembak Polisi Aceh Utara Aktif dan Terkait Insiden

Pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi terhadap korban dan telah menandatangani surat pernyataan penolakan. “Dari pemeriksaan luar, kondisi tubuh korban tampak lebam akibat tertimpa dahan dan menghitam di bagian bahu, diduga akibat paparan asap dari chainsaw,” tambah Kapolsek.

“Jenazah korban telah dipulangkan ke rumah duka di Gampong Leuhong dan akan segera dilakukan prosesi Fardhu Kifayah serta pemakaman,” pungkasnya. []

Example 120x600