Headline

Ketua Kwarnas Buka Peran Saka Nasional 2025 di Gorontalo

Bambang Iskandar Martin
×

Ketua Kwarnas Buka Peran Saka Nasional 2025 di Gorontalo

Sebarkan artikel ini
Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Budi Waseso, secara resmi membuka Perkemahan Antar Satuan Karya (Peran Saka) Nasional 2025 di Bumi Perkemahan Bongohulawa, Limboto, Kabupaten Gorontalo, Senin, 3 November 2025. (Ist)

Byklik.com | Gorontalo – Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Budi Waseso, secara resmi membuka Perkemahan Antar Satuan Karya (Peran Saka) Nasional 2025 di Bumi Perkemahan Bongohulawa, Limboto, Kabupaten Gorontalo, Senin, 3 November 2025.

Kegiatan bergengsi tingkat nasional ini diikuti 1.724 peserta dari 34 kontingen daerah di seluruh Indonesia.

Peran Saka Nasional 2025 mengusung tema “Pramuka Penuh Karya, Menuju Indonesia Jaya”, menegaskan pentingnya peran generasi muda dalam pembangunan bangsa melalui keterampilan, kreativitas, dan pengabdian.

Upacara pembukaan berlangsung khidmat dan dihadiri sejumlah tokoh penting, di antaranya Anggota DPR RI Rachmat Gobel, Ketua Mabida Gorontalo Gusnar Ismail, Wakil Ketua Mabida Idah Syaidah, serta Ketua Kwarda Gorontalo Sofyan Puhi.

Baca Juga  Pusdiklatcab Jakara Pusat Gelar Uji Petik Buku Pedoman Naratama dan Narakarya

Turut hadir pula para bupati dan wakil bupati se-Gorontalo, Ketua DPRD, unsur Forkopimda, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Budi Waseso menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini. Ia secara khusus mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Gorontalo atas dukungan dan kerja kerasnya dalam menyiapkan penyelenggaraan Peran Saka Nasional 2025.

Baca Juga  Digitalisasi Bansos Dimulai, Pemerintah Terapkan GovTech Berbasis AI

“Kepada seluruh peserta, saya berpesan untuk mengikuti setiap kegiatan dengan penuh semangat, disiplin, dan tanggung jawab. Tetap jaga kesehatan, ketertiban, dan keamanan,” tegas Budi Waseso.

Ketua Kwarnas Budi Waseso meninjau stand SAKA Rintisan SAR. (Ist)

Peran Saka Nasional 2025 akan berlangsung selama sepekan, mulai 2 hingga 9 November 2025, dengan berbagai kegiatan edukatif dan rekreatif, seperti pelatihan keterampilan Saka, pentas seni budaya, bakti masyarakat, serta lomba inovasi lingkungan.

Usai upacara pembukaan, Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Budi Waseso dan rombongan meninjau stand peserta Peran Saka.***

Example 120x600