Byklik.com | Kuala Lumpur — Perdana Menteri Malaysia ke-5 Abdullah Ahmad Badawi tutup usia di Institut Jantung Negara, Kuala Lumpur, pada Senin, pukul 19.10 waktu setempat (pukul 18.10 WIB).
Kabar meninggalnya mantan Perdana Menteri yang menjabat dari 2003 sampai 2009 ini disampaikan menantunya, Khairy Jamaluddin melalui tayangan story Instagram.
“Tun Abdullah Ahmad Badawi, Perdana Menteri Malaysia ke-5, telah kembali ke Rahmatullah pada pukul 7:10 pm di Institut Jantung Negara, KL,” tulis Khairy yang juga mantan Menteri Kesehatan Malaysia periode 2021-2022.
“Semoga Allah SWT mencucuri rohmat ke atas roh Allahyarham dan menempatkan roh Allahyarham dalam kalangan roh orang-orang yang Beriman dan beramal soleh. Al Fatihah,” pesan Khairy.
Tun Haji Abdullah bin Haji Ahmad Badawi (26 November 1939-14 April 2025) adalah seorang politikus yang memimpin pemerintahan sebagai Perdana Menteri Malaysia kelima dari 2003 sampai 2009. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Wakil Perdana Menteri Malaysia ke-8 dari 1999 sampai 2003.
Sosok ini dikenal dengan sebutan Pak Lah dan memiliki julukan “Bapak Pembangunan Modal Manusia”. Semasa menjabat PM, ia mencetuskan konsep Islam Hadhari, yaitu teori pemerintahan berdasarkan prinsip Islam.
Di kancah internasional ia pernah dipercayakan menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Gerakan Non-Blok ke-22. Ia juga pernah menjabat Presiden UMNO (Organisasi Kebangsaan Melayu Bersatu) menggantikan Mahathir Mohamad.
Politikus kelahiran Pulau Pinang itu meninggal dunia pada usia 85 tahun. Selamat jalan Pak Lah. []