Berita Utama

Wali Kota Lhokseumawe Tinjau Kondisi Sampah dan Infrastruktur

Bambang Iskandar Martin
×

Wali Kota Lhokseumawe Tinjau Kondisi Sampah dan Infrastruktur

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Lhokseumawe, Sayuti Abubakar meninjau kondisi kebersihan dan infrastruktur di Gampon Kuta Blang, Rabu, 9 April 2025. (Ist)

Byklik | Lhokseumawe – Usai menunaikan salat subuh, Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Sayuti Abubakar, S.H., M.H., didampingi Camat Banda Sakti, Yuswardi, SKM, M.S.M, meninjau langsung kondisi kebersihan dan infrastruktur di Gampong Kuta Blang, Kecamatan Banda Sakti, Rabu, 9 April 20205.

Kegiatan tersebut bagian dari komitmen Pemerintah Kota Lhokseumawe dalam menata lingkungan perkotaan yang bersih, sehat, dan nyaman bagi masyarakat.

Di lokasi, Wali Kota Sayuti Abubakar menemukan sejumlah tumpukan sampah yang belum terangkut, terutama di selokan dan depan halaman pertokoan. Sampah-sampah tersebut didominasi oleh sampah rumah tangga seperti plastik, sisa makanan, dan limbah kemasan.

Baca Juga  Sempat Diguyur Hujan, Pawai Takbir Berjalan Lancar

Sayuti Abubakar menyoroti pentingnya pengelolaan sampah yang lebih tertib. Ia menegaskan agar seluruh sampah dapat di angkut sebelum pukul 07.00 WIB setiap harinya.

“Kita menginginkan sebelum jam 07.00 pagi sampah harus sudah selesai diangkut semua, agar lingkungan tetap bersih dan nyaman bagi masyarakat Lhokseumawe,” ujar Sayuti Abubakar.

Lebih lanjut, Ia mengajak masyarakat untuk lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan dan berpartisipasi dalam pengelolaan sampah secara mandiri.

Ia juga menekankan bahwa kesadaran masyarakat dalam memilah dan membuang sampah pada tempatnya akan sangat membantu menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman di Kota Lhokseumawe.

Baca Juga  Wali Kota Lhokseumawe Tawarkan Kerajaan Arab Saudi Potensi Investasi di KEK Arun

Selain persoalan kebersihan, Sayuti Abubakar juga meninjau kondisi infrastruktur jalan di Gampong Kuta Blang yang mulai mengalami kerusakan, dengan sejumlah titik berlubang. Ia menyampaikan keprihatinannya dan memastikan bahwa perbaikan akan segera menjadi perhatian pemerintah.

“Jalan yang berlubang ini tidak hanya mengganggu kenyamanan, tapi juga membahayakan keselamatan warga. Kita akan segera koordinasikan dengan dinas terkait agar bisa diperbaiki secepatnya,” tegas Doktor Hukum lulusan Universitas Trisakti ini.

Dalam kesempatan tersebut, beliau turut mendengarkan langsung aspirasi masyarakat terkait kebutuhan perbaikan drainase dan fasilitas umum lainnya demi mendukung kenyamanan dan kelancaran aktivitas warga.

Example 120x600