Headline

180 Jemaah Calon Haji Kota Lhokseumawe Tahun 2025 Siap Diberangkatkan

Bambang Iskandar Martin
×

180 Jemaah Calon Haji Kota Lhokseumawe Tahun 2025 Siap Diberangkatkan

Sebarkan artikel ini
Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Lhokseumawe, Drs. Jamaluddin, M.Pd. (Ist)

Byklik.com | Lhokseumawe – Sebanyak 180 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kota Lhokseumawe dipastikan akan berangkat menunaikan ibadah haji pada tahun 2025.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Lhokseumawe, Drs. Jamaluddin, M.Pd,  Kamis, 17 April 2024, menjelaskan, 180 JCH itu berasal dari empat kecamatan, yakni Kecamatan Banda Sakti sebanyak 78 orang, Muara Dua sebanyak 58 orang, Muara Satu 28 orang dan Blang Mangat 16 orang.

Baca Juga  Usai Pimpin Apel Hari Pertama Masuk Kerja, Sekda Aceh Utara Sidak Kantor Dinas

“Para JCH semuanya sudah melakukan pelunasan biaya penyelenggaran ibadah haji (BPIH), kelengkapan dokumen yang diperlukan, termasuk kemampuan fisik dan mental (istitha’ah), dan siap untuk diberangkatan,” terangnya.

Lebih lanjut dijelaskan Jamaluddin, sejak tanggal 16-17 April 2025, para JCH itu terlebih dahulu mengikuti bimbingan manasik haji yang berlangsung di Kantor Pelayanan Haji Terpadu Kota Lhokseumawe. Dan akan mengikuti bimbingan manasik haji lanjutan pada tanggal 19-27 April 2025, di masing-masing kecamatan.

Baca Juga  Presiden Bakal Luncurkan Empat Paket Program Saat Hardiknas

“Mereka diperkirakan sudah akan memasuki pemondokan di Asrama Haji, Banda Aceh pada tanggal 20 Mei 2025, pukul 17.30 WIB. Dan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Dinas Syariat Islam Kota Lhokseumawe terkait mekanisme keberangkatan,” ujarnya.

Lanjutnya, para JCH  Kota Lhokseumawe nantinya berada di kloter 4 bersama dengan 175 JCH Aceh Barat, 32 JCH Gayo Lues yang da jamaah Aceh Barat dan Gayo Lues dan didampingi 6 orang petugas kloter.

Example 120x600